Selamat datang pada halaman Syarat dan Ketentuan.
Anda harus membaca, menyetujui dan menerima semua aturan yang disebutkan dalam halaman ini untuk menjadi Member Connect Media Network.

  1. Menjadi anggota Connect Media Network tidak dikenakan biaya. Semua data harus diisi dengan lengkap dan benar. Dilarang keras  memasukan  data palsu termasuk mengunakan indentitas palsu seperti  nomor telepon, email, dan alamat milik orang lain dengan alasan dan tujuan apapun. Anggota bersedia dituntut secara hukum oleh pemilik data yang sah dan Connect Media Network berhak mencabut hak keanggotaan dan atau memilih langkah hukum untuk pelanggaran ini.
  2. Setiap anggota bertanggung jawab sepenuhnya terhadap keamanan password dan penggunaan akunnya.
  3. Connect Media Network Menjamin  Kerahasiaan dan keamanan data-data setiap anggota.
  4. Connect Media Network berhak  merubah  isi dari Syarat dan Kondisi ini.
  5. Connect Media Network berusaha menyediakan semua informasi cepat, akurat, dan sebaik mungkin. Akan tetapi Kami pun tidak luput dari kesalahan Informasi dan pengetikan, dengan demikian anggota pun dapat berpartisipasi menginformasikan kepada kami tentang kesalahan-kesalahan informasi sehingga anggota juga turut membantu pengunjung lain mendapatkan informasi yg benar.  
  6. Semua Harga, Promosi, ketersediaan, Spesifikasi dan gambar produk tidak mengikat, dan dapat berubah sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan terlebih dahulu.
  7. Sebelum memutuskan membeli mohon diteliti sedetail mungkin apakah barang yang akan dibeli sudah sesuai dengan keinginan anggota. Anggota dapat meneliti spesifikasi di situs Connect Media Network. Apabila anggota membutuhkan bantuan ataupun konsultasi produk silahkan meghubungi kami melalui halaman Kontak Kami.
  8. Masa berlaku pesanan adalah 48 jam setelah email konfirmasi pemesanan final terkirim. Apabila dalam 48 jam tidak ada konfirmasi pembayaran maka kami anggap pesanan tersebut dibatalkan.
  9. Mohon Meluangkan waktu untuk membaca aturan garansi untuk menghindari dari segala kesalahpahaman.

Terima kasih dan selamat berbelanja Online di situs Connect Media Network.